Rabu, 09 Januari 2013

IBLIS GEMETAR

Yakobus 5:13-18

*Yakobus 5:16,
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

Kita mungkin mengenal tokoh-tokoh Kristiani seperti Hundson Taylor, Martin Luther, Gordon Lindsay, atau Corrie Ten Boom.

Tahukah kita bahwa mereka bisa dipakai Tuhan secara luar biasa?

Salah satu kesamaan yang mereka miliki adalah kehidupan doa yang luar biasa.

Corri Ten Boom mengatakan, "Iblis tersenyum ketika kita meyusun rencana. Ia tertawa ketika kita terlalu sibuk. Namun, Iblis gemetar saat kita berdoa."

Gordon Lindsay berkata, "Waktu yang kita manfaatkan untuk berhubungan dengan Tuhan tidak akan pernah sia-sia."

Hundson Taylor mengatakan, "Jangan melakukan konser terlebih dahulu, baru memeriksa alat musik kita. Mulailah setiap hari bersama Allah."

Martin Luther berkata, "Begitu banyak yang harus saya kerjakan hari ini, maka saya menggunakan tiga jam pertama saya untuk berdoa."

Kita tidak bisa hidup tanpa doa. Tanpa doa, kehidupan rohani kita menjadi lemah, sehingga kita mudah jatuh ke dalam dosa.

Iblis tidak akan takut jika kita setiap hari menghadiri rapat di gereja untuk menyusun strategi.

Iblis tidak takut kita membuat program-program gereja yang sangat menarik.

Iblis bahkan ketawa terbahak-bahak saat melihat kesibukkan kita yang padat di gereja.

Semua itu tidak akan bisa membuat iblis gemetar. Namun saat kita berdoa, Iblis akan gemetar dan lari dari hadapan kita.

Doa menembus batas ketidakmungkinan dan kemustahilan. Kemampuan kita sangat terbatas. Tanpa doa kita tidak bisa berbuat banyak.

Sebab itu mari kita mulai kehidupan ini dengan doa...!!!

Tuhan memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar