Sabtu, 15 September 2012

KEADILAN TUHAN

* Mazmur 37:20,
Sesungguhnya, orang-orang fasik akan binasa; musuh TUHAN seperti keindahan padang rumput: mereka habis lenyap, habis lenyap bagaikan asap.

Sering kali di dalam diri orang percaya berkecambuk suatu pertanyaan, “Mengapa orang jahat lebih bahagia?”. Yang mencuri makin mewah. Yang berzinah santai-santai saja. Yang berbuat jahat terhadap sesama, hidupnya begitu bahagia. Dimanakah keadilan Allah???

Banyak orang percaya merasa bahwa Allah sudah memperlakukan mereka secara tidak adil. Orang-orang jahat dengan mudahnya selalu bisa membuat orang percaya hidup dalam penderitaan. Benarkah demikian…???

Pemazmur juga mengalami pergumulan yang sama. Namun dalam Mazmur pasal 37 yang kita baca hari ini, terlihat jelas bahwa Allah memegang kontrol atas hidup ini. Allah tetap memperhatikan keluh-kesah umatNya dan di dalam keagungan kasih setiaNya, Allah menjawab kita.

Bagaimana bentuk jawaban Allah? Dengan mengajak kita melihat kepada kefanaan orang fasik. Ketika mereka meninggal, maka Allah akan menghakimi mereka. Ini adalah hal yang pasti, tidak mungkin bisa di elahkan oleh siapapun.

Jika Allah masih memberikan “Kebahagiaan” kepada orang fasik, maka itu adalah kesempatan mereka untuk bertobat (Roma.2:4).

Mari kita menguji hidup kita di hadapan Allah: sudahkah kita menyesal atas dosa-dosa kita dan berbalik kepadaNya ???

Kebahagiaan orang fasik fana
TETAPI ...
Kebahagiaan orang benar kekal.

* Mazmur 7:18, 8:2,
18 Aku hendak bersyukur kepada TUHAN karena keadilan-Nya, dan bermazmur bagi nama TUHAN, Yang Mahatinggi.
2 Ya TUHAN, Tuhan kami, betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi! Keagungan-Mu yang mengatasi langit dinyanyikan.

TUHAN YESUS MEMBERKATI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar