Sabtu, 15 September 2012

DIMULIAKAN MELALUI PENCOBAAN

* Yakobus 1:12,
Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.

Salah satu pelukis terbesar dunia bernama Vincent Van Gogh. Lukisannya termasuk karya seni yang terbaik, paling terkenal, dan paling mahal di dunia. Sem
asa hidupnya, Van Gogh pernah mencoba bekerja di dunia bisnis tetapi gagal. Pernah dia didiagnosa epilepsi yang berat oleh dua dokter dan pernah memotong telinganya sendiri. Van Gogh mulai mengalami depresi berat setelah ditinggal oleh rekan kerjanya. Depresi ini yang membuat Van Gogh menghabiskan sisa hidupnya di rumah sakit jiwa dan mengakhiri hidupnya dengan menembak dirinya sendiri. Sepanjang hidupnya dia hanya menjual satu lukisan saja.

Kisah hidup Ayub berbeda dengan kehidupan Van Gogh walaupun sama-sama mengalami masalah. Ayub pun mengalami banyak masalah dalam hidupnya, mulai dari kebangkrutannya, kehilangan anak-anaknya, berpenyakitan, sampai dihina oleh istri dan sahabat-sahabatnya. Tetapi Ayub tidak pernah menyalahkan Tuhan. Ayub tetap tidak mau melupakan Tuhan. Ayub terus mengingat Tuhan dalam keluhnya dan Ayub tidak pernah mencoba untuk berpaling dari Tuhan.

Hati Ayub begitu terbuka kepada Tuhan sampai-sampai saat sudah ditolong Tuhan, Ayub pun bersedia untuk mendoakan sahabat-sahabatnya yang sudah menghina dia. Ayub juga mau meminta ampun ketika Tuhan menegur dia atas usaha Ayub untuk mencari pembenaran diri. Hal-hal itulah yang membuat Tuhan memulihkan keadaan Ayub dua kali lipat dari sebelumnya.

Marilah kita meneladani sikap hidup Ayub. Ketika badai pencobaan datang menghampiri kita, hendaklah kita tidak pernah menyalahkan ataupun mencurigai Tuhan. Tetaplah melekat kepada Tuhan. Carilah tahu apakah ada dosa dalam diri kita dan jangan pula simpan dosa karena dosa itulah yang membuat Tuhan tidak pernah bisa mendekat kepada kita karena Tuhan itu kudus. Nantikan dengan tekun mujizat Tuhan yang akan dinyatakan di balik setiap badai yang datang.

"Melalui masalah, Tuhan menunjukkan kuasa-Nya."

TUHAN YESUS MEMBERKATI!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar