Selasa, 13 November 2012

Tips Keluar dari Kepahitan dan Luka Batin

1. Jadilah Manusia Masa Kini dan Realistis
Masa Lalu yang kurang berkenan bukan untuk ditangisi dan dikenang terus. Ambil hikmahnya buat diri sendiri dan bangkit untuk membangun yang lebih baik. Tuhan akan memakai kita untuk bersaksi setelah menang dalam pergumulan ( Fil 3:13-14 ). Jangan mau di kalahkan oleh pencobaan, tetapi bagkitlah untuk menang atas

seluruh persoalan.

2. Berusahalah Untuk Mengampuni dan Jangan Menunda
Mengampuni adalah cara terbaik untuk menutup luka batin dan jangan menundanya. Dengan pengampunan kita akan melihat rencana Allah yang lebih indah dan hidup menjadi semakin ringan. Makin lama kita menyimpan kepahitan dan luka batin, akan membuat luka baru yang makin bertambah pahit. ( Kej 50:20; Mat 6:14-15 ).

3. Pandanglah Masa Depan Dalam Kerangka Berpikir Positif (Optimis)
Lebih baik menyusun masa depan daripada terus menengok masa lalu. Ciptakan hati yang gembira dan jalanilah hidup ini dengan penuh syukur. Nantikan setiap rencana Tuhan yang indah karena hidup kita ada dalam Kuasa-Nya ( Ams 23:18; Yer 29:11 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar